Bab 4 Tidak Bisa Melihat Matahari Lagi

by Gracia Arnoldi 17:07,Jun 12,2023
"Bajingan! Lihat apa yang telah kamu lakukan padanya!"

Wadah pena dibanting dengan keras ke dada Arsen, Mario memeluk Laras dengan putus asa, tapi tidak dapat menghentikan air mata dan umpatannya, "Kenapa kamu tidak pergi ke neraka! Untuk apa kamu menikahinya jika tidak mencintainya! Kamu sakit! Aku sudah menelepon polisi! Aku akan menjebloskanmu ke penjara!

Wajah tampan Arsen sedingin es, Mario mengertakkan gigi dan ingin melindungi Laras, tapi dia tidak menyangka jika pria itu tidak marah, hanya melirik Laras dan berjalan keluar dari ruangan.

Lampu merah di ruang operasi menyilaukan.

Arsen tidak menyangka bahwa obat cair yang diberikannya akan membuat tubuh Zara memanas, membuat luka yang telah diolesi obat sebelumnya berdarah lagi.

Saat Arsen masuk ke kamar mandi, Zara sudah sekarat, tatapannya kosong, seolah wanita itu sudah menyerah pada hidupnya.

Tapi Zara tidak bisa mati sekarang!

Lampu merah di ruang operasi berubah menjadi hijau, dokter mendorong Zara keluar.

Efek anestesi bedah belum hilang, membuat Zara merasa pusing dan samar-samar melihat sosok yang dikenalnya, wajahnya penuh kecemasan...

Dia ingin memanggil namanya, tapi ketika membuka mulutnya, Zara menemukan bahwa dia bahkan tidak memiliki kekuatan untuk berbicara.

"Zara, apakah kamu masih mengingatku? Aku Laras."

Tentu saja Zara mengingat teman baik yang bermain dengannya sejak dia masih kecil, keduanya tidak bertemu satu sama lain selama tujuh tahun, tidak terduga mereka akan bertemu lagi tapi di situasi seperti ini.

Setelah beberapa saat, anestesi Zara berlalu, dia mengangkat tangannya untuk menyeka air mata Laras, "Aku baik-baik saja, aku masih ingat."

Melihat Zara membaik, Laras datang untuk menghiburnya, "Tidak apa-apa, jangan takut... semua yang kamu alami akan berakhir, aku, aku sudah menelepon polisi! Kamu hanya perlu memulihkan dirimu dengan baik dan serahkan sisanya padaku.”

Melihat teman lamanya bersedia melakukan ini untuk dirinya, Zara berterima kasih padanya dari lubuk hatinya dan tidak bisa menahan air matanya untuk turun.

Laras sudah memanggil polisi, jadi polisi akan segera tiba.

"Halo, siapa yang menelepon polisi?"

Polisi sudah tiba di meja depan, Laras maju untuk menyambut mereka dan membawa mereka ke depan Arsen, menunjuk ke hidungnya, lalu berkata, "Pak polisi, tangkap dia! Dia melakukan KDRT pada temanku!"

"Luka-luka di catatan medis temanku bisa dijadikan barang bukti."

Arsen mengangkat matanya dan menatap Laras yang menunjuk hidungnya, dengan kedinginan di matanya, dia mencibir, "Apakah kamu akan menangkapku?"

Baru pada saat itulah polisi melihat dengan jelas siapa yang akan mereka tangkap kali ini, arogansi yang baru saja mereka rencanakan langsung padam.

Bahkan kepala kantor polisi tidak berani memprovokasinya ... beraninya kantor cabang kecil mereka menyentuh sisik dewa besar ini ... bukannya mereka tidak ingin menangkapnya, lebih tepatnya mereka tidak bisa, tidak bisa menyinggung keberadaan ini.

Saat ini ... beberapa polisi yang datang saling memandang, pada akhirnya mereka hanya bisa berkata pada Laras, "Nona ... ini agak sulit."

Laras memandang Arsen, lalu ke polisi dan segera memahami alasannya, dengan mengejek dia berkata, "Dia adalah bajingan! Kamu adalah polisi rakyat! Bagaimana bisa kamu membiarkan orang sepertinya berkeliaran?”

Semua polisi menunjukkan ekspresi yang rumit.

Arsen angkat bicara, "Dokter Laras, tolong jangan mempersulit polisi, kurasa kamu belum memberikan penjelasan apa pun atas fitnah mu terhadapku sejauh ini, kamu memang teman lama istriku, tapi bukan berarti kamu bisa sewenang-wenang terhadpaku."

Tubuh Laras bergetar karena kemarahan, dia bergegas ke Arsen untuk menamparnya.

Suara yang nyaring membuat Zara terbangun, saat melihat situasi ini, dia bangkit untuk meraih tangan Laras yang ingin menampar Arsen lagi.

Jangan sampai temannya terlibat!

"Laras, ini adalah masalah rumah tangga antara aku dan dia, tidak apa-apa, aku baik-baik saja, kami hanya bermain terlalu liar sebelumnya, dia sudah berjanji padaku tidak akan melakukannya lagi.”

Arsen memandang Zara yang datang untuk melerai mereka, meskipun Zara mengatakan apa yang tidak pernah Arsen katakan, tapi dia tidak menyangka Zara akan sangat melindungi temannya ...

“Pak polisi, maaf karena telah merepotkan kalian semua, temanku tidak mengetahui situasinya dengan jelas, suamiku tidak melakukan KDRT, ini merupakan cinta suami-istri." Zara pura-pura tersenyum saat menjelaskan kepada polisi.

Melihat ekspresi kaget Laras di sampingnya, Zara menggigit bibirnya dengan keras.

Di akhir, Zara menarik lengan Arsen yang sedang menonton pertunjukan di sebelahnya, "Kami berdua memiliki hubungan yang baik, ini hanyalah permainan orang dewasa."

Zara menginjak kaki Arsen dan berbisik di telinganya, "Tolong jangan membesar-besarkan masalah ini."

Arsen mencibir, "Seperti yang dikatakan istriku, kami memiliki hubungan yang sangat baik."

Zara mengepalkan tangannya dengan erat, suatu hari, dia akan membersihkan semua noda di tubuhnya, menemukan kebenarannya, lalu membiarkan Arsen merasakan semua yang pernahdia alami!

Polisi saling memandang lagi, sepertinya masalah telah diselesaikan ... Jika pasien tidak turun tangan, akan sulit untuk menjelaskan kepada otoritas yang lebih tinggi.

Pada saat ini, pintu lift terbuka, seorang pria gemuk bersetelan hitam bergegas ke arah polisi, "Oh, Pak polisi, aku adalah ayah dari anak ini, baru-baru ini, musibah terjadi pada keluarga kami, saudara perempuannya terbunuh dan menyebabkan banyak masalah, kondisi mentalnya sedang tidak baik, dia sering berbicara omong kosong."

Zara mengerutkan kening pada pra yang tiba-tiba datang ini, tapi saat ini, dia hanya bisa mengikutinya dan mengangguk ke arah polisi.

Pria itu seolah baru saja melihat Arsen, pura-pura terkejut, lalu menoleh dan berkata pada polisi, "Aku sangat menyukai menantuku, dia sangat baik kepada putriku, dia suka berbicara omong kosong saat sakit, tapi menantuku tidak mungkin menganiayanya, karena kalian sudah bekerja keras, biarkan aku mentraktir kalian.”

Polisi menolak ajakan pria itu untuk makan dan membawa tim kembali.

Zara mengubah tampilannya kembali ke ketidakpedulian.

Mario juga muncul tepat waktu untuk membawa pergi Laras.

Zara kembali ke ranjang rumah sakit, menoleh untuk melihat ayahnya dan tersenyum mengejek karena harga pelariannya adalah luka yang sangat besar bagi temannya, sekarang bukan waktunya ...

Dia hampir lupa betapa kuatnya kekuatan di balik Arsen, dengan statusnya, ke mana dia bisa pergi?

Jika Arsen benar-benar ingin mengurung dirinya, dia bahkan mungkin tidak akan pernah bisa melihat matahari lagi selama sisa hidupnya dan pada saat itu ayahnya, Reino Dedola tidak akan memiliki alasan untuk mengatakan tidak.

Arsen menutupi Zara dengan selimut, Reino pergi setelah berbasa-basi dengan Arsen.

Tidak lama kemudian, pengawal berpakaian hitam datang dengan bungkusan dan menyerahkannya pada Zara.

Membuka tutupnya, aroma telur dan bubur daging tanpa lemak memenuhi hidung Zara, seolah hadiah atas penampilannya barusan, Arsen secara pribadi menyuapkan bubur ke mulut Zara.

Ada daun ketumbar dan daun bawang yang paling dibencinya ...

Tapi Zara masih membuka mulutnya dan membiarkan Arsen menyuapinya bubur.

Unduh App untuk lanjut membaca

Daftar Isi

148